
PALANGKA RAYA SEMAKIN KEREN – Komitmen serius Pemerintah Kota Palangka Raya dalam menangani isu stunting kembali mendapat pengakuan di tingkat nasional. Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin, secara resmi dikukuhkan sebagai Bapak Asuh GENTING (Gerakan Orang Tua Asuh Cegah Stunting), dalam acara yang digelar di Kantor Pusat BKKBN, Jakarta, Kamis (10/4/2025).
Pengukuhan tersebut dilakukan langsung oleh Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga RI, Wihaji, dan disaksikan oleh Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Subandi, yang turut hadir mendampingi.
GENTING merupakan gerakan nasional yang mengajak para kepala daerah dan tokoh masyarakat untuk menjadi pelopor dalam upaya pencegahan stunting berbasis keluarga. Dalam sambutannya, Menteri Wihaji menyebut keterlibatan Wali Kota Fairid sebagai bentuk kepemimpinan yang visioner dan berdampak langsung pada penguatan sumber daya manusia Indonesia.
“Masalah stunting bukan sekadar isu gizi, tetapi juga menyangkut kualitas generasi masa depan. Pemimpin seperti Pak Fairid adalah contoh kepala daerah yang hadir dan peduli terhadap akar persoalan pembangunan manusia,” ungkap Wihaji.
Wali Kota Fairid sendiri menyambut pengukuhan ini sebagai amanah besar yang akan diemban dengan penuh tanggung jawab. Ia menegaskan bahwa pencegahan stunting telah menjadi prioritas dalam 100 Hari Kerja Wali Kota, dengan fokus utama pada penguatan peran keluarga, peningkatan layanan kesehatan ibu dan anak, serta keterlibatan aktif seluruh stakeholder.
“Sebagai Bapak Asuh GENTING, saya ingin memastikan bahwa setiap anak di Palangka Raya memiliki hak untuk tumbuh sehat, cerdas, dan bahagia. Kita wujudkan Kota Cantik yang ramah keluarga dan pro-anak,” ujar Fairid.
Langkah ini mendapat dukungan penuh dari legislatif, perangkat daerah, serta berbagai elemen masyarakat. Kehadiran Kota Palangka Raya dalam program nasional ini diharapkan menjadi penggerak baru dalam menurunkan angka stunting secara signifikan di Kalimantan Tengah, sekaligus memperkuat citra kota sebagai daerah yang inklusif dan peduli masa depan generasi penerus.