KOTA PALANGKA RAYA

Pembekalan CPNS dan PPPK 2024, Wujud Komitmen Palangka Raya Siapkan ASN Profesional dan Berintegritas

PALANGKA RAYA SEMAKIN KEREN – Palangka Raya, Pemerintah Kota Palangka Raya melalui Pj. Sekretaris Daerah Arbert Tombak, S.E., M.A.P., secara resmi membuka kegiatan Pembekalan bagi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahun Anggaran 2024. Kegiatan berlangsung di Aula Rumah Jabatan Wali Kota Palangka Raya pada Senin, (14/4/2025).

Dalam sambutannya yang mewakili Wali Kota Palangka Raya, Arbert Tombak menyampaikan ucapan selamat kepada 143 peserta yang telah dinyatakan lulus seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) 2024. Dari jumlah tersebut, 52 orang merupakan CPNS, 77 orang PPPK Tenaga Teknis, dan 14 orang PPPK Tenaga Guru.

“Atas nama Pemerintah Kota Palangka Raya, kami mengucapkan selamat kepada para peserta yang telah lulus seleksi. Hari ini, kalian akan mengikuti pembekalan sebagai langkah awal memasuki dunia kerja sebagai bagian dari ASN,” ujar Arbert.

Ia menambahkan bahwa sesuai dengan Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2023 tentang ASN, CPNS dan PPPK merupakan bagian dari satu kesatuan ASN yang wajib memahami nilai, tugas, dan etika dalam pelayanan publik. Oleh karena itu, pembekalan ini menjadi bagian krusial dalam membentuk ASN yang berkarakter, profesional, dan mampu menjawab tantangan pelayanan publik masa kini.

“ASN harus mampu menunjukkan integritas, loyalitas, serta kontribusi nyata dalam pembangunan, terutama di lingkungan Pemerintah Kota Palangka Raya,” lanjutnya.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh perwakilan BKN Regional Banjarbaru, Plt. Asisten II Setda Kota Palangka Raya, para Kepala OPD, Camat Pahandut, Lurah se-Kota Palangka Raya, serta seluruh peserta CPNS dan PPPK.

Melalui pembekalan ini, Pemerintah Kota Palangka Raya berharap ASN yang terbentuk mampu menjadi pelayan masyarakat yang andal dan turut memperkuat tata kelola pemerintahan yang efektif dan berintegritas, demi mewujudkan Palangka Raya yang semakin KEREN.

Tampilkan lebih banyak

Berita Terkait

Back to top button