
PALANGKA RAYA SEMAKIN KEREN – Palangka Raya, Dalam upaya memperkuat koordinasi lintas sektor dalam penanggulangan bencana, Plt. Kalaksa BPBD Kota Palangka Raya, Hendrikus Satriya Budi, A.P., M.A.P., bersama Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan menerima kunjungan Kepala Lapas Perempuan Kelas IIA Palangka Raya, pada Rabu, (19/3/2025).
Kunjungan ini bertujuan untuk melakukan koordinasi terkait permohonan bantuan penanggulangan bencana, khususnya dalam menghadapi kemungkinan terjadinya bencana alam di lingkungan Lapas Perempuan Kelas IIA Palangka Raya.
Dalam pertemuan tersebut, dibahas berbagai bentuk dukungan dari BPBD Kota Palangka Raya, mulai dari penyusunan rencana kontinjensi, pemberdayaan personel, hingga pelatihan simulasi evakuasi bagi penghuni dan petugas lapas.
Plt. Kalaksa BPBD Kota Palangka Raya, Hendrikus Satriya Budi, menyampaikan apresiasi atas inisiatif Lapas Perempuan dalam membangun kesiapsiagaan bersama.
“Kolaborasi dan kesiapan dini adalah kunci dalam menghadapi potensi bencana. BPBD siap mendukung agar setiap instansi, termasuk lapas, memiliki sistem tanggap darurat yang baik dan efektif,” tegasnya.
Langkah ini menjadi bagian dari komitmen Pemerintah Kota Palangka Raya dalam memastikan perlindungan menyeluruh bagi seluruh lapisan masyarakat, termasuk warga binaan pemasyarakatan.